Tata Cara Umroh Tata cara umroh dimulai dari niat (ihram) di miqot, kemudian mendatangi Masjidil Haram untuk melakukan tawaf di Ka'bah, sa'i antara bukit shafa dan marwah, serta mencukur sebagian rambut kepala (tahalul). Rangkaian tata cara umroh tersebut haruslah dilakukan secara tertib atau berurutan sesuai apa yang telah di syariatkan didalamnya. Berikut penjelasan rangkaian tata cara umroh tersebut berdasarkan urutannya;
1. Niat (ihram)
Rangkaian tata cara umroh dimulai dengan berniat untuk umroh di miqot sembari memakai dua helai kain putih yang tidak berjahit (untuk laki-laki), dan sedangkan untuk wanita cukup memakai pakaian biasa yang menutupi auratnya sesuai syariat Islam.Lafaz niat umroh لَبَّيْكَ عُمْرَة "Aku memenuhi panggilan-Mu untuk menunaikan ibadah umrah" Setelah niat umroh di miqat berarti seseorang sudah memasuki prosesi pelaksanaan ibadah umroh. Selama dalam keadaan berihram dilrangan melakukan mahzhuratul ihram (larangan-larangan ihram) seperti berikut ini: Memakai pakaian bejahit dan menutup kepala (laki-laki) Menutup wajah dan memakai kaos tangan (perempuan) Memakai wewangian pada badan dan pakaian Mencukur rambut dan bulu pada badan Memotong kuku atau mencabutnya Menikah, menikahkan dan melamar Memburu binatang buruan darat Melakukan hubungan suami istri Memakai minyak rambut Baca Juga: Larangan Ihram Menurut Hadits Ketika dalam keadaan berihram, sepanjang perjalanan menuju Masjidil Haram disunnahkan memperbanyak membaca kalimat Talbiyah seperti berikut; لَبَّيْكَ اللَّهُمَّ لَبَّيْكَ لَبَّيْكَ لاَ شَرِيكَ لَكَ لَبَّيْكَ إِنَّ الْحَمْدَ وَالنِّعْمَةَ لَكَ وَالْمُلْكَ لاَ شَرِيكَ لَكَ “Labbaik Allahumma labbaik. Labbaik laa syarika laka labbaik. Innal hamda wan ni’mata laka wal mulk laa syarika lak" Yang artinya: "Aku penuhi panggilan-Mu, ya Allah, aku penuhi panggilan-Mu. Tidak ada sekutu bagi-Mu, aku penuhi panggilan-Mu. Sesungguhnya segala puji, nikmat dan kerajaan bagi-Mu. Tidak ada sekutu bagi-Mu.”
2. Thawaf di Ka'bah
Rangkaian tata cara umroh kedua adalah Tawaf di Ka’bah sebanyak 7 kali. Tawaf dimulai dari Hajar Aswad dan berakhir di Hajar Aswad juga. Untuk mempermudah jamaah saat tawaf sekarang terdapat garis imajiner, yaitu garis lurus antara ka’bah dan lampu yang dipasang di sisi masjid. Pada batas ini, melihat kearah ka’bah sambil melambaikan tangan dengan mengucap “Bismillah, Allahu akbar”. Sepanjang tawaf dianjurkan memperbanyak do’a, bisa do'a sapu jagad seperti dibawah ini: "Robbana aatina fi dunya hasannah waa fil akhirati hasanah wakina adzabannar" Atau boleh membaca doa lainnya sesuai keinginan. Setelah selesai tawaf dsunnahkan sholat dua rakaat di belakang makam nabi Ibrahim. Lalu kemudian minum air zamzam di tempat yang telah disediakan.
3. Sa’i
Sa’i merupakan rangkaian tata cara umroh ketiga yang dilakukan dengan berjalan kaki antara bukit shofa ke bukit Marwa sebanyak 7 putaran. Kegiatan Sa'i dimulai dari bukit Shofa dan berakhir di bukit Marwa.
4. Tahallul
Tahalul (mencukur rambut) adalah akhir dari prosesi kegiatan ibadah umroh. Bagi pria boleh mencukur sebagian boleh juga mencukur habis semuanya. Sedangkan untuk wanita cukup memotong rambutnya sepanjang 1 (satu) ruas jari saja.
5. Tertib
Tertib artinya rangkaian tata cara umroh diatas haruslah dilakukan secara berurutan, tidak bisa dengan alasan apapun misalnya melakukan tahalul lebih dahulu dari tawaf atau melakukan sa’i kemudian baru berpakaian ihram.
Kamis, 18 Juni 2020
Home »
» TATA CARA UMROH
TATA CARA UMROH
Related Posts:
RIZKI HALALAN THOYIBAN - SEDIKIT TAPI BERKAH ' Biar Sedikit Tapi Halal ' Prof Yunahar Ilyas Dalam suatu perjalanan dakwah ke suatu daerah, saya dijemput ke bandara dan diantar ke bebera… Read More
EMPAT PENGAKUAN DUSTA EMPAT PENGAKUAN DUSTA. Hatim Al-Asham pernah berkata: “Barang siapa mengakui empat hal tanpa ada empat hal yang lain, maka pengakuannya itu ad… Read More
BIODATA LENGKAP 25 NABI DAN RASUL BIODATA LENGKAP 25 NABI DAN RASUL 1. ADAM AS. Nama: Adam As. Usia: 930 tahun.Periode sejarah: 5872-4942 SM.Tempat turunnya di bumi: India, ada y… Read More
KISAH RUSA BETINA Menguatkan😇 ```Alkisah seekor rusa betina sedang hamil tua.Ketika mendekati detik-detik kelahirannya, rusa ini pergi ke suatu tempat yang jau… Read More
Falsafah Tembang Sluku-Sluku bathok SLUKU-SLUKU BATHOK Sluku-Sluku Bathok Bathoke Ela Elo Si Rama Menyang SoloOleh-Olehe Payung MuthoMak Jenthit Lolo Lo BahYen Mati Ora ObahYen O… Read More
0 komentar:
Posting Komentar